Cara Membuat Lantai di Sketchup

Cara Membuat Lantai di Sketchup

Cara Membuat Lantai di SketchUp

Setelah berhasil dan sukses dalam mengatur, merapikan, dan memposisikan gambar 2D dengan baik, langkah awal selanjutnya yakni membuat lantai di sketchup sebagai tempat berdirinya bangunan 3D model nantinya. Nah, untuk membuat lantai shortcut/perintah yang akan kita gunakan ialah Rectangle (R) dan Push/Pull (P).

Langkah-Langkah Membuat Lantai di Sketchup

1. Sebelum membuat lantai, pastikan layer kita aktif pada layer lantai supaya bidang dan grup lantai kita nantinya berada pada satu layer yang sama yaitu lantai 1

Cara Membuat Lantai di Sketchup, Buat Lantai di Sketchup, Sketchup Tutorial
Layer Lantai Aktif

2. Tekan R pada keyboard untuk menjalankan perintah Rectangle yaitu membuat bidang dalam bentuk persegi maupun persegi panjang

3. Arahkan dan klik kursor pada bagian pertama (warna kuning) kemudian arahkan kursor ke bagian akhir (warna merah). Yang nantinya gambar sketsa 2D denah akan menjadi seperti gambar dibawah ini :

Cara Membuat Lantai di Sketchup, Buat Lantai di Sketchup, Sketchup Tutorial
Rectangle Lantai

4. Arahkan pandangan kamera gambar kerja sketchup kebawah menggukan kombinasi perintah orbit (Scroll Mouse) dan pan (Shift+Scroll Mouse) bila diperlukan. Hingga pandangan kamera seperti pada gambar dibawah ini :

Cara Membuat Lantai di Sketchup, Buat Lantai di Sketchup, Sketchup Tutorial
Lantai Tampak Bawah

5. Tekan P pada keyboard untuk menjalankan perintah Push/Pull, kemudian arahkan push/pull dibawah bidang putih tersebut hingga terlihat seleksi bitnik-bintik seperti gambar dibawah ini :

Cara Membuat Lantai di Sketchup, Buat Lantai di Sketchup, Sketchup Tutorial
Push/Pull Lantai dari Bawah

6. Jika seleksi/bitnik-bintik sudah terlihat, klik kiri pada mouse kemudian tarik mouse kebawah dan ketikkan 100 pada keyboard untuk membuat ketebalannya. Note : saya menggunakan 100 karena satuan di sketchup yang saya gunakan adalah centimeter

Cara Membuat Lantai di Sketchup, Buat Lantai di Sketchup, Sketchup Tutorial
Hasil Push/Pull Lantai

7. Klik sebanyak tiga kali (triple click) secara cepat pada mouse untuk menseleksi semua bidang yang ada

Cara Membuat Lantai di Sketchup, Buat Lantai di Sketchup, Sketchup Tutorial
Triple Click Lantai

8. Kemudian klik kanan pada mouse dan pilih make group. Ketika sudah berhasil di make group maka nanti bitnik-bintik seleksi akan hilang. Perhatikan hasil make group pada gambar dibawah ini :

Cara Membuat Lantai di Sketchup, Buat Lantai di Sketchup, Sketchup Tutorial
Make Group Lantai

Apabila membuat lantai sudah dilakukan, selanjutnya Anda dapat membuat elevasi lantai di sketchup sesuai dengan gambar denah yang ada. Begitulah cara membuat lantai di sketchup. Untuk lebih mudah pemahaman lagi tentunya ada video yang disajikan dong :


Demikian tutorial sketchup mengenai cara membuat lantai di sketchup. Jangan lupa lakukan satu kebaikan dengan cara membagikan tutorial sketchup ini ke media sosial lainnya. Semoga bermanfaat. Terima kasih banyak sudah berkunjung di nek butuh aja

Posting Komentar untuk "Cara Membuat Lantai di Sketchup"